Bagaimana tips merawat baterai laptop agar tetap awet?
ini tipsnya:
- Ketika laptop baru dibeli dan baterai masih kosong, jangan gunakan sambil dicharge. Matikan dulu laptopnya, charge sampai indikator (LED) menunjukan baterai sudah full charge.
- Jika laptop akan digunakan jangka waktu lama, lepaskan baterai dan gunakan charger saja. Walaupun laptop jaman sekarang sudah memiliki sirkuit yang memastikan baterai tidak digunakan saat charger dipasang, namun suhu panas bisa juga memperpendek umur baterai. Gunakan baterai laptop hanya ketika listrik tidak dapat digunakan langsung.
- Atur mode sleep laptop agar otomatis menonaktifkan layar dan harddisk saat laptop tidak digunakan dalam jangka waktu tertentu.
- Nonaktifkan aja bluetooth dan Wifi saat tidak diperlukan. Misalnya ketika nonton film atau mengetik dokumen. Ini akan membantu menghemat daya baterai.
- Atur setingan layar agar tidak terlalu terang, semakin terang semakin besar daya yang digunakan. Nonaktifkan juga screensaver.
- Lepaskan perangkat eksternal saat tidak diperlukan: Flashdisk, Harddisk eksternal, dll
- Atur setingan program apa saja yang berjalan saat awal komputer dinyalakan (startup) dan service yang berjalan di background. Program startup dan background service yang terlalu banyak menyebabkan loading laptop menjadi lambat.
0 Komentar untuk : Tips Merawat Baterai Laptop